Waluran, — Koptu Erawadi, Babinsa Desa Waluran dari Koramil 2214/Surade, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama aparatur Pemerintah Desa Waluran, Kecamatan Waluran, pada Kamis 04 Desember 2025.
Kegiatan Komsos ini dilakukan sebagai upaya mempererat hubungan silaturahmi sekaligus meningkatkan sinergitas antara TNI dengan pemerintah desa dalam mendukung pelaksanaan tugas pembinaan teritorial di wilayah binaan.
Dalam kesempatan tersebut, Koptu Erawadi berdiskusi terkait situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), perkembangan kegiatan desa, serta upaya bersama dalam menjaga kondusifitas wilayah.
Koptu Erawadi menyampaikan bahwa melalui komunikasi yang baik antara Babinsa dan pemerintah desa, berbagai permasalahan di wilayah dapat ditangani lebih cepat dan tepat.
Aparatur Pemerintah Desa Waluran menyambut baik kegiatan ini dan berharap koordinasi yang terjalin dapat semakin memperkuat kerja sama dalam pembangunan serta pelayanan kepada masyarakat.
Kegiatan berjalan lancar dan penuh keakraban, mencerminkan komitmen bersama dalam menjaga keamanan serta mendukung kemajuan Desa Waluran. (Pendim 0622)